Cara Aman Cari Kerja di Online

Mencari informasi lowongan pekerja di online menjadi sangat praktis dan juga melihat lebih banyak peluang. Jadi Anda tak perlu lagi bolak-balik menanyakan lowongan kerja ke setiap kenalan atau perusahaan.

Akan tetapi, ada beberapa hal yang perlu dilakukan agar tetap aman saat mencari pekerjaan lewat internet. Dan yang terpenting jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kebocoran data pribadi atau menjadi korban penipuan lowongan kerja.

Hal yang Wajib Diperhatikan Mencari Pekerjaan di Internet atau online

1. Harus memilih dan memilah data pribadi yang akan disebarkan

  • Melamar pekerjaan melalui website pencari kerja wajib untuk membuat akun dengan menyertakan beberapa data pribadi.
  • Yang perlu diperhatikan adalah data-data apa saja boleh dan yang tidak boleh diberikan ke situs pencari kerja!
  • Selalu meningkatkan keamanan akun di situs pencari kerja, seperti mengganti password secara berkala, dan lainnya.

2. Jangan dengan gampang membagikan atau menyebarkan data CV (Curiculum Vitae)

  • Hasrat agar cepat mendapat pekerjaan bisa membuat seseorang menjadi kurang waspada. Jagalah data pribadi agar tidak disalahgunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
  • Apabila melamar pekerjaan langsung mengirimkan file lamaran via email, pastikan apakah email tersebut milik perusahaan yang dilamar. Ini untuk menghindari data Anda tidak disalahgunakan.
  • Jangan unggah data lamaran ke media sosial.

3. Lakukan riset mandiri terhadap posisi dan perusahaan yang akan dilamar

Jika ada lowongan pekerja terbuka, perhatikan dengan seksama lowongan dan latar belakang perusahaan. Terkait dengan hal itu, maka periksa:

  • Profil perusahaan
  • Deskripsi pekerjaan
  • Persyaratan yang diminta
  • Gaji yang ditawarkan
  • Kontak perekrut
  • Situs resmi perusahaan
  • Hindari perusahaan yang memberikan minim informasi.

4. Simak tata cara rekrutmen kerja di situs cari kerja dan perusahaan

Yang menarik dari situs pencari kerja adalah ketika Anda bisa memantau status lamaran.

Memastikan bahwa tidak adanya penipuan berkedok rekrutmen tenaga kerja dengan cara memungut biaya.

Ketahui Ciri-ciri Lowongan Kerja Palsu

Bagian ini sangat penting bagi pelamar kerja. Berikut ciri-ciri lowongan kerja palsu yang wajib diketahui:

1. Penulisan informasi lowongan kerja yang terkesan asal

Bila tata bahasa yang digunakan banyak kesalahannya, bisa jadi lowongan tersebut palsu. Mulai dari kesalahan ejaan, tanda baca, penulisan huruf kapital, dan lainnya.

2. Tanpa syarat pengalaman kerja atau pendidikan terakhir

Lowongan kerja palsu biasanya tidak perlunya syarat pengalaman kerja tertentu atau pendidikan terakhir, tapi hanya membawa dokumen-dokumen yang diminta.

Ini karena mereka menyasar sebanyak mungkin pencari kerja online yang bisa dijebak.

3. Meminta data pribadi kandidat yang berlebihan

Standar dokumen lamaran kerja antara lain; surat lamaran, CV, foto, portofolio, fotokopi ijazah, dan surat rekomendasi.

Menjadi tidak wajar ketika yang diminta data Kartu Keluarga (KK), NPWP, nomor keanggotaan asuransi, nomor rekening, dan sebagainya.

4. Reimbursement untuk biaya perjalanan kandidat

Jika pelamar kerja jauh dari luar daerah yang ditempuh dengan transportasi udara, perusahaan mungkin akan meminta kandidat untuk membeli tiket pesawat ke agen yang telah ditunjuk dan menjanjikan untuk mengganti semua biaya transportasi dan akomodasi kandidat untuk datang wawancara atau tes.

5. Memungut biaya

Modus ini sangat sering. Meminta bayaran seperti uang jaminan, biaya surat lulus wawancara atau tes, biaya fasilitas pelatihan kerja, biaya administrasi untuk wawancara atau tes, dan sejenisnya.

Dalam beberapa kasus, penipu juga akan menahan dokumen-dokumen asli milik kandidat. Untuk menebus dokumen-dokumen tersebut, perusahaan akan meminta membayar sejumlah uang.

6. Informasi perusahaan tak sesuai dengan kenyataan di lapangan

Antara lain; jumlah karyawan perusahaan tidak nyata, fisik perusahaan yang berada di gang sempit pemukiman padat penduduk. Kemudian hanya ruko sepi, tidak terpasang plang sebagai identitas perusahaan selayaknya.

Back to top button

Adblock Detected

Please Turnoff Ad Blocker