Cara Menjaga Baterai Laptop Tetap Awet

Munculnya notifikasi pemberitahuan baterai laptop akan habis saat digunakan padahal baru saja dicas, mungkin bisa dipastikan baterai laptop itu soak atau lemah.

Dengan kondisi baterai seperti itu, beberapa diantara kalian mungkin ada yang memilih membeli baterai baru. Namun jika memilih untuk tidak mengganti baterai laptop dengan baterai yang baru, kalian bisa mencoba langkah-langkah berikut ini. Simak penjelasannya;

1. Isikan Baterai

Hal pertama yang harus dilakukan adalah melakukan pengisian seperti biasa hingga mencapai 100%. Nah, ketika pengisian baterai sudah penuh, charger jangan langsung dicabut dan biarkan laptop tersambung dengan arus listrik hingga 2 jam. Jika ingin melakukan aktivitas yang penting, laptop bisa digunakan sambil menunggu proses ini selesai.

Baca juga: Cara Cegah Overheat pada Laptop

2. Setting Power Option

Jika langkah pertama sudah dilakukan, bukalah Control Panel, kemudian ke menu Power Option; caranya klik kanan ikon baterai yang berada di pojok kanan bawah, tepatnya di sebelah ikon WiFi.

Lalu klik menu Power Option. Maka muncul layar Windows Power Option, selanjutnya, klik menu “Create Power Plan” yang ada di bagian kiri. Setelah itu, beri nama sesuai keinginan dan klik “Next”.

3. Setting Bagian Display

Masih di Windows Power Option, arahkan kursor ke setting “Turn Off the Display”, “Dim the Display”, dan juga “Put the Computer to Sleep”. Lakukan “Turn Off” , setelah itu, klik bagian “Create” agar baterai dapat dipakai secara penuh tanpa adanya halangan.

4. Habiskan Daya Baterai

Jika settingnya sudah diatur biarkan laptop menyala hingga benar-benar kehabisan baterai. Hal ini dilakukan untuk menghabiskan baterai tapi tidak dipaksakan. Pada tahapan ini jangan lakukan aktivitas yang berat seperti bermain game atau membuka aplikasi desain grafis.

Baca juga: Cara Mengatasi Baterai Laptop Berhenti Isi Daya

5. Baterai Habis, Diamkan Laptop

Istirahatkan laptop setelah baterai benar-benar habis, mungkin sampai lima jam. Waktu selama itu, terhadap baterai akan dilakukan kalibrasi, agar sel-sel baterai dapat berfungsi secara normal kembali.

6. Isi kembali Baterai

Isikan sampai 100% dengan tidak melakukan aktivitas seperti yang dilakukan sebelumnya, agar arus listrik hanya fokus untuk melakukan pengisian baterai. Setelah 100% penuh, maka proses pengisian baterai laptop manual usai, lalu cabut sambungan baterai ke arus listik dan laptop bisa digunakan seperti biasa.

Setelah langkah diatas sudah benar dilakukan, selanjutnya selalulah lakukan pengisian ketika notifikasi baterai lemah muncul di laptop anda.

Seperti itulah kira-kira cara menjaga baterai laptop agar tetap awet.

Selamat mencoba…

Back to top button

Adblock Detected

Please Turnoff Ad Blocker